Sinergitas TNI-Polri rupanya bukan hanya sebagai slogan belaka. Nyatanya, moment sinergitas kembali diperlihatkan usai Upacara Kenaikan Pangkat Reguler Periode 1 Januari 2024 Personel Polda Bangka Belitung yang berlangsung pada Minggu (31/12/23) sore.
Salah satu Personel Brimobda Polda Bangka Belitung Briptu Roswiyanto Indra yang mendapatkan kenaikan pangkat, menerima pemasangan pangkatnya secara langsung oleh seorang Prajurit TNI Angkatan Laut (AL) berpangkat Serda.
Setelah ditelusuri, Prajurit TNI AL bernama lengkap Serda Brian Prayogo ini ternyata merupakan adik dari Briptu Roswiyanto.
Ia merupakan Prajurit TNI AL yang berdinas di Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Celurit 641 Angkatan Laut.
Saat ditemui, Briptu Roswiyanto mengatakan bahwa ia sengaja mengajak adiknya untuk datang ke acara Upacara Kenaikan Pangkat dirinya.
Menurutnya, hal ini sebagai bentuk kebanggaan dan memberikan motivasi kepada adiknya yang juga merupakan abdi negara di TNI AL.
"Dimoment bahagia ini saya juga ingin membagikannya kepada adik saya. Sekaligus ini juga untuk memotivasi ia agar bisa meraih hal yang sama seperti saya,"kata Roswiyanto.
Hal serupa juga disampaikan Serda Brian yang menyampaikan rasa bangga kepada kakaknya yang mendapatkan kenaikan pangkat ini.
"Ini tentunya jadi panutan dan kebanggaan bagi saya. Semoga dengan kenaikan pangkat ini, bisa menjadikan kakak saya lebih baik lagi dalam bertugas,"ucapnya.
Seperti diketahui, sebanyak 401 Personel Polda dan Polres Jajaran mendapatkan kenaikan Pangkat Reguler Periode 1 Januari 2024 pada Upacara yang berlangsung di Halaman Mapolda, Minggu (31/12/23) sore.
Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolda Bangka Belitung Irjen Pol Tornagogo Sihombing dan diikuti oleh Wakapolda serta seluruh Pejabat Utama Polda Bangka Belitung.